Ahmad Arifin LITERATURE REVIEW: KONSEP PENGELOLAAN KEUANGAN KOPERASI SYARIAH DI INDONESIA

LITERATURE REVIEW: KONSEP PENGELOLAAN KEUANGAN KOPERASI SYARIAH DI INDONESIA

  • arifin 24 UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUMATERA UTARA MEDAN
Keywords: Pengelolaan Keuangan, Keuangan Koperasi Syariah, Koperasi Syariah di Indonesia

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi perkembangan koperasi syariah dipandang belum sepenuhnya mampu menjawab problem real ekonomi yang ada di kalangan masyarakat. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor antara lain, belum memadainya sumber daya manusia yang terdidik dan profesional, menyangkut manajemen sumber daya manusia dan pengembangan budaya serta jiwa wirausaha (entrepreneurship) bangsa kita yang masih lemah, permodalan (dana) yang relatif kecil dan terbatas, adanya ambivalensi antara konsep syariah pengelolaan LKMS dengan operasionalisasi di lapangan, tingkat kepercayaan yang masih rendah dari umat Islam dan secara akademik belum terumuskan dengan sempurna untuk mengembangkan lembaga keuangan syariah dengan cara sistematis dan proporsional. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif konten analisis paper dari database google scholar dan studi kepustakaan. Sumber data yang diambil dari referensi, dokumen-dokumen yang berisi data yang telah teruji validitasnya. Hasil penelitian bahwa studi literatur review ini sangat penting dilakukan untuk membandingkan muatan artikel dengan tema penelitian yang sama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlu ada strategi pengembangan koperasi syariah di Indonesia agar dapat mengoptimalkan peran koperasi syariah dalam meningkatkan ekonomi masyarakat. Perlunya aspek hukum koperasi Syariah, tersedianya SDM koperasi syariah yang professional, tujuan koperasi Syariah, mengadakan training dan program sertifikasi bagi manajemen koperasi syariah bagi anggota serta penguatan lembaga keuangan Syariah.

Published
2024-06-05