PENYULUHAN LITERASI TERHADAP ANAK YANG BUTA HURUF DI DESA SIPUPUS KECAMATAN PADANG BOLAK JULU KABUPATEN PADANG LAWAS UTARA

  • Ilham Ramadan Siregar
  • Al-Qomar
  • Eka Khairani
  • Saidah Tunnur
  • Elpida Sukriah
  • Gustina Mawaddah
  • Lahuddin Rambe
  • Niki Habadi
  • Risky Rahmadina
  • Selly Syah Lestari

Abstract

Penyuluhan literasi terhadap anak yang buta huruf di Desa Sipupus Kecamatan Padang Bolak Julu Kabupaten Padang Lawas Utara adalah inisiatif pengabdian kepada masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan literasi dan kualitas hidup anak-anak buta huruf di desa Sipupus kecamatan Padang Bolak Julu kabupaten Padang Lawas Utara. Masalah buta huruf merupakan tantangan serius yang memengaruhi perkembangan sosial dan ekonomi individu serta masyarakat secara keseluruhan. Metode yang berbasis PAR. PAR ialah singkatan participatory Action Research. Pada dasarnya PAR adalah penelitian yang melibatkan semua pihak yang relevan dalam meneliti secara aktif bersama-sama tindakan saat ini (yang mereka alami sebagai bermasalah) dalam rangka untuk mengubah dan memperbaikinya Dalam pengabdian ini, pendekatan partisipatif digunakan untuk melibatkan komunitas setempat dalam proses penyuluhan. Tim pengabdian yang terdiri dari Mahasiswa KKN STAIN Mandailing Natal bekerja sama dengan pemerintah Desa, guru, orang tua, dan masyarakat Desa Sipupus untuk memberikan pelatihan, bimbingan, dan sumber daya yang diperlukan untuk membantu anak-anak yang masih buta huruf untuk memahami literasi membaca. Hasil dari pengabdian ini mencakup peningkatan signifikan dalam kemampuan membaca dan menulis anak-anak buta huruf, serta peningkatan kesadaran di kalangan orang tua dan masyarakat tentang pentingnya pendidikan inklusif. Selain itu, pengabdian ini juga memberikan wawasan yang berharga tentang bagaimana melibatkan masyarakat dalam upaya meningkatkan literasi anak-anak yang menghadapi kesulitan. Pengabdian ini mencerminkan komitmen untuk mempromosikan inklusivitas dan memberikan dukungan kepada mereka yang membutuhkan untuk meraih kesuksesan dalam pendidikan dan kehidupan sehari-hari.

References

Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Pentingnya Literasi dalam Pembangunan Pendidikan, 2020.
Dewayani, Sofie & Pratiwi Retnaningdyah, Literasi Sebagai Praktik Sosial, Bandung: Remaja Rosdakarya, 2017.
Rahim, Farida, Pengajaran Membaca di Sekolah Dasar, Jakarta : PT Bumi Aksara, 2008.
Smith, Jhon, Participatory Action Research, Thousand Oaks, CA: Sage Publications, 2008.
Sri Wahyuni Hasibuan, Penyuluhan kesantunan berbahasa kepada naposo nauli bulung dalam pembentukan karakter di desa Parbangunan Panyabungan, Jurnal Pengabdian JCDD, 2021.
Supriyono, Agus, Cooperative Learning, Yogyakarta : Pustaka Pelajar, 2009.
Ritonga, Raja, Penguatan moderasi beragama bagi santri pondok pesantren Darussalam Parmeraan, Jurnal Pengabdian Selaparang, 2023.
Ritonga, R., Harahap, R., & Lubis, R. (2022). Pelatihan Metode Refleksi Bagi Guru Sekolah Penggerak Dalam Proses Pembelajaran. SELAPARANG. Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan, 2022,
Siregar, Ilham Ramadan, Prinsip-prinsip Pendidikan Perspektif Hadis, Jurnal al-Mu’tabar, 2022.
Siregar, Ilham Ramadan, Bimbingan dan Konseling Islam dalam Persfektif Hadis, Jurnal al-Magrifat STAIDA, 2020
Published
2023-06-08
How to Cite
Siregar, I. R., Al-Qomar, Khairani, E., Tunnur, S., Sukriah, E., Mawaddah, G., Rambe, L., Habadi, N., Rahmadina, R., & Lestari, S. S. (2023). PENYULUHAN LITERASI TERHADAP ANAK YANG BUTA HURUF DI DESA SIPUPUS KECAMATAN PADANG BOLAK JULU KABUPATEN PADANG LAWAS UTARA. Journal of Community Dedication and Development (Pengabdian Kepada Masyarakat), 3(1), 23-35. Retrieved from https://jurnal.stain-madina.ac.id/index.php/jcdd/article/view/1457